Profil

 

 

Assalammu’alaikum, Wr, Wb.

Selamat bergabung menjadi mahasiswa program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (KPI-UMY) mendidik sekaligus membekali mahasiswa untuk menguasai Ilmu Komunikasi Islam dan Konseling Islam sebagai bekal dan sarana dakwah Islam dalam menghadapi arus perkembangan teknologi informasi dan komunikasi serta menjawab berbagai dinamika dan tantangan permasalahan yang berkembang di masyarakat. Mengacu pada tagline KPI-UMY yaitu Berilmu, Beradab, dan Berdaya guna. Berilmu prodi KPI berusaha untuk terus menumbuhkembangkan pembelajaran dan pengkajian Ilmu Komunikasi Islam dan Konseling Islam secara adaptif sebagai sarana dakwah di tengah kemajuan teknologi informasi digital dan era disrupsi dengan tetap menjadi pribadi yang Beradab dengan nilai-nilai akhlakul karimah sebagai identitas unggul lulusan KPI yang berdayaguna mampu berkiprah dan berkarya mengimplementasikan ilmu secara luas di berbagai aspek kehidupan baik di sekala nasional maupun internasional.

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam menjadi wadah belajar bagi setiap mahasiswa untuk mencari minat, bakat dan ilmunya untuk diasah dan dikembangkan menjadi karya cipta kreatif, inovatif yang adaptif terhadap perkembangan zaman dapat memberikan limpahan berkah dan manfaat bagi diri sendiri maupun masyarakat luas.

International Program

KPI UMY tidak hanya membuka program regular namun juga membuka program internasional yaitu International Program of Islamic Communication (IPICOM). Program ini diampu para dosen dari berbagai universitas terkemuka dari luar dan dalam negeri seperti,  Universitas Islam Madinah Saudi Arabia, Universitas Al-Azhar Kairo Mesir, Macquarie University Australia, dan  LIPIA.  Program ini unggul dalam tiga aspek, yaitu pengunaan Bahasa Arab dan Bahasa Inggris (bilingual language) dalam penyampaian materi perkuliahan. IPICOM adalah satu-satunya program internasional Studi Komunikasi dan  Penyiaran Islam  di Indonesia yang memiliki mitra kerjasama dengan berbagai Lembaga Internasional.

Pada website ini para pengunjung sekalian dapat menyaksikan ragam aktifitas dan kegiatan yang dilakukan Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam tidak saja pada kegiatan yang bersifat akademis perkuliahan,  namun juga kegiatan praktis yang dilakukan di lapangan dalam rangka mengembangkan bakat dan minat studi baik di bidang komunikasi maupun konseling melalui ragam aktivitas di bawah Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) meliputi akitivitas Islamic Communication Community (ICC) yang terdiri atas ICC Qur’an, ICC Jurnalistik, ICC Music, ICC Radio, ICC Film, ICC Konselor, ICC Research dan ICC tadabur alam. Berbagai karya dan kegiatan sosial, hasil kreatifitas dan raihan prestasi civitas akademika KPI-UMY dapat disaksiskan.

Wassalamu’alaikum, Wr. Wb.

Dr. Ahmad Hermawan, Lc., M.A
Ketua Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

 

Visi

“Menjadi Program Studi terdepan dan mencerahkan di bidang Komunikasi dan Penyiaran Islam dengan kompetensi plus di bidang konseling di kawasan Asia Tenggara pada tahun 2021 berbasis pandangan hidup Islam(Islamic World-view) 

Misi

1. “Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran Komunikasi Penyiaran Islam dengan kompetensi plus di bidang Konseling Islam sebagai proses integratif menyiapkan sarjana dakwah profesional yang berilmu, beradab dan berdaya guna.”
2. “Memajukan dan megembangkan ilmu komunikasi dan penyiaran islam dan konseling islam melalui riset/ penelitian berbasis pada nilai-nilai dan pandangan hidup islam.

3. ”Berperan aktif dan produktif dalam dakwah khususnya di bidang jurnalistik dan kepenyiaran islam serta kompetensi menyelesaikan persoalan- persolan individu keluarga masyarakat secara holistik.

4.” Menjalin kerjasama yang aktif dan produktif dengan berbagai pihak di kawasan Asia Tenggara untuk syi’ar dakwah dan pemberdayaan umat ( rahmatan lil- alamin)

5.” Memberikan Pelayanan yang diperlukan oleh segenap stake-holders dengan semangat ibadah dan profesional.

 

 

Perpustakaan
Perpustakaan

Perpustakaan memiliki koleksi buku, jurnal akademis, dan dokumen penelitian yang ekstensif yang dapat mendukung mahasiswa untuk melakukan penelitian mutakhir dengan referensi yang komprehensif.

Laboratorium komputer
Laboratorium komputer

Merupakan pusat fasilitas komputer mahasiswa untuk menunjang berbagai macam kegiatan mahasiswa

Library Corner
Library Corner

Merupakan ruang untuk membaca dan belajar yang disediakan oleh perpustakaan UMY. Mahasiswa KPI juga bisa menggunakan tempat ini untuk mengerjakan tugas dan lain sebagainya.

Ruang Kelas
Ruang Kelas

Ruang kelas utama Prodi KPI UMY berada di Gedung F6 dan Gedung H.

Laboratorium Dakwah Said Tuhuleley (Ruang Studio)
Laboratorium Dakwah Said Tuhuleley (Ruang Studio)

Merupakan ruang untuk produksi berbagai konten mahasiswa KPI

Laboratorium Dakwah Said Tuhuleley (Ruang Operator)
Laboratorium Dakwah Said Tuhuleley (Ruang Operator)

Merupakan ruang untuk operator dan editing konten

Laboratorium Dakwah Said Tuhuleley (Studio ICC Radio)
Laboratorium Dakwah Said Tuhuleley (Studio ICC Radio)

Merupakan ruang untuk siaran Radio. Radio ini dikelola oleh anggota ICC Radio.